Kab Semarang – Untuk mendukung pemerintah dalam ketahanan pangan, Kodim 0714/Salatiga melaksanakan panen raya jagung di Dusun Bantir Desa Losari Kecamatan Sumowono Kabupaten Semarang. Jawa Tengah. Senin. (27/02/2023).
Ini merupakan bentuk dukungan nyata TNI dalam rangka mendukung pemerintah dalam hal ketahanan pangan, mulai dari tingkat pusat hingga wilayah.
Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Ade Pribadi Siregar dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini dalam rangka untuk mewujudkan ketahanan pangan dan program dari pemerintah untuk memanfaatkan lahan tidur agar bisa dimanfaatkan.
Menanam tanaman cepat panen merupakan salah satu solusi untuk mensukseskan ketahanan pangan di daerah. diharapkan agar warga dapat memanfaatkan lahan kosong atau pekarangan rumah untuk ditanami tanaman.
Kegiatan ketahanan pangan program TNI AD selain membantu pemerintah juga bertujuan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dengan memanfaatkan lahan tidur milik TNI untuk membantu kesejahteraan petani.
“Kedepan selain pemanfaatan lahan tidur dengan tanaman pangan seperti jagung, padi juga akan memanfaatkan lahan tidur milik TNI dengan tanaman pisang, sayuran yang semuanya untuk kesejahteraan petani, ”terang Letkol Ade.
Baca juga:
Pertanian Organik, Pertanian Masa Depan
|
“Pemanfaatan lahan tidur milik TNI untuk kesejahteraan petani sebagai bentuk kemanunggalan TNI dan Rakyat, ”pungkas Letkol Ade.
Hadir pada kegiatan tersebut, Pabandya Wanwil Kodam IV/Diponegoro, Pasi Wanwil Korem 073/Makutarama, Pabung 0714/Salatiga, Kabaglog Polres Semarang, Ketua PN Semarang serta Forkopimcam Sumowono.
Editor:Yudha27